Indeks saham di Asia menguat karena investor menyambut baik komentar Wakil Ketua Federal Reserve Janet Yellen bahwa stimulus moneter AS akan tetap dipertahankan untuk saat ini dan ditengah optimisme China akan segera merilis detil dari agenda reformasi bidang ekonomi.

Indeks Nikkei 225 di Jepang ditutup di atas level 15,000 untuk pertama kali sejak Mei 23 seiring dengan nilai tukar USD-JPY yang menembus level resistance penting 100 dan mencapai level tertinggi dalam 2 bulan.

Menteri Keuangan Jepang Taro Aso hari Kamis mengatakan sangat penting untuk mempertahankan intervensi mata uang sebagai salah satu opsi kebijakan, indikasi bahwa Pemerintah Jepang akan mengambil tindakan melawan setiap penguatan nilai tukar JPY.

IHSG berkurang 32.9 poin (-0.75%) dan di tutup di level 4334.4 sementara indeks saham Blue Chip LQ-45 merosot 6.8 poin (-0.94%) ke level 722.1. Secara mingguan, IHSG dan LQ-45 masing masing menukik ke bawah 142.3 poin (-3.18%) dan 27.5 poin (-3.67%). Investor asing Jumat lalu menarik IDR192.5 miliar keluar dari pasar saham domestik, mendorong tital Net Sell asing minggu lalu menjadi IDR2,22 triliun.

Indeks saham di Eropa menguat dan memperpanjang rally dari sesi sebelumnya menyusul komentar pro stimulus dari Wakil Ketua Federal Reserve Janet Yellen.

Di Eropa, perhitungan akhir data Consumer price Index zoan Euro untuk bulan Oktober memberi konfirmasi inflasi tumbuh 0.7%, terendah sejak November 2009. Ketakutan akan deflasi tampak menjadi faktor dibalik keputusan bank sentral Eropa (ECB) untuk menurunkan suku bunga awal bulan ini.

Indeks saham utama di Wall Street naik dengan DJIA dan S&P 500 mencatatkan kenaikan selama 6 minggu beruntun karena investor menyambut baik kemungkinan stimulus dari Federal Reserve akan dipertahankan.

Data Empire State Manufacturing Survey bulan November berada di level -2.2, di bawah estimasi. Sementara itu data Industrial Production menciut 0.1% di bulan Oktober, sedikit lebih buruk dari perkiraan.

0 comments:

Post a Comment

 
Terasbursa.com © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top